Ahmad Dhani tetap merasa tak bersalah. Ia merasa cuitannya yang dilaporkan ke polisi tidak menyebut nama atau golongan apa pun. "Dia berkeyakinan tidak merasa salah sama sekali terkait tweet dia," kata Ali Lubis selaku kuasa hukum Ahmad Dhani, melalui aplikasi pesan singkat, Kamis, 15 Februari 2018.
Walau merasa tidak bersalah, Ahmad Dhaniakan tetap menghadapi masalah hukum yang membelitnya. "Ya kalo Mas AD sebagai warga negara yang taat hukum dari awal pun sangat kooperatif dan siap untuk menghadapi kasus ini," tuturnya.
0 Comments